MANGUNREJA, (KAPOL).-
Menjelang hari raya Iduladha, Polres Tasikmalaya mulai mengeluarkan himbauan kepada masyarakat. Khususnya untuk mengantisipasi terjadinya tindakan pencurian hewan kurban.
“Kami mengimbau kepada masyarakat agar menempatkan hewan kurban di tempat yang lebih aman. Termasuk meningkatan siskamling di lingkungannya masing-masing,” kata Kapolres Tasikmalaya, AKBP Nugroho Arianto, Senin (29/8/2016).
Dari pihak kepolisian sendiri, kata Nugroho, sudah mengantongi pola waktu, modus dan cara yang dilakukan oleh pelaku kejahatan pencurian hewan ternak. Nugroho menambahkan pihaknya akan terus bergerak baik siang, malam ataupun pagi.
“Babinkamtibmas akan terus kita tingkatkan. Termasuk kita akan ada kegiatan pengecekan dan monitoring tempat-tempat yang menjadi penjualan hewan kurban,” kata Nugroho. (Imam Mudofar)