Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Singaparna resmi berganti. Kajari sebelumnya, H. Alexander Roilan berpindah tugas dan digantikan oleh Kajari baru, Laswan SH. Serah terima jabatan sendiri sudah berlangsung di Kajati Jawa Barat, Rabu (26/10/2016) kemarin.
Alexander Roilan berpindah tugas ke Kejaksaan Tinggi (Kajati) Nusa Tenggara Timur. Ia dipromosikan sebagai Asisten Bidang Pembinaan Kajati NTT. Sedangkan Kajari baru, Laswan, sebelumnya bertugas sebagai Kajari Kabupaten Pesisir Selatan Sumatera Barat.
“Saya bertugas di sini kurang lebih dua tahun. Selama itu mungkin ada hal-hal yang kurang berkenan saya minta maaf baik secara kedinasan maupun pribadi,” kata Alex dalam sambutannya saat pisah sambut yang berlangsung di Kantor Kejari Singaparna, Kamis (27/10/2016).
Alex menambahkan kerjasama yang selama ini sudah terbangun secara baik agar bisa diwariskan kepada Kajari yang baru.
“Saya ucapkan terimakasih dan mohon pamit kepada semuanya. Mohon doanya dari semuanya. Insya Alloh Senin nanti saya terbang ke wilayah tugas yang baru,” kata Alex.
Sementara itu, dalam sambutannya, Kajari Singaparna yang baru, Laswan mengatakan kerjasama dalam hal penegakan hukum yang selama ini sudah dilakulan oleh Alexander Roilan agar bisa kembali diteruskan pada masa kepemimpinannya.
“Alhamdulillah atas sambutan dari semuanya. Mudah-mudahan saya bisa diterima dengan baik oleh masyarakat Kabupaten Tasikmalaya,” ujar laki-laki asal Padang Pariaman ini. (Imam Mudofar)