​Tungku Api PON XIX/Peparnas XV di Pangandaran Jadi Ajang Swafoto

HUMANIORA30 views

PARIGI, (KAPOL).- Setiap sore hari halaman Sekretariat Daerah Kabupaten Pangandaran disambangi warga. 

Sekadar melepas rasa penasaran, melihat langsung tungku api PON XIX yang terus menyala.

Mereka rata-rata anak muda yang ingin swafoto atau selfie. 

Penjaga Tungku Api PON XIX Kabupaten Pangandaran, M A Kamaludin (30) mengaku senang dipercaya oleh PB PON XIX Jabar 2016 untuk menjaga dan merawat selama pelaksanaan PON XIX PEPARNAS XV berlangsung.

“Setiap hari sampai selesai pelaksanaan saya harus selalu mengontrol api tersebut,”ungkapnya

Menurutnya bila pada saat mengontrol tungku sore hari selalu banyak warga yang penasaran ingin melihatnya karena tidak tahu kapan lagi mereka akan mengalami seperti sekarang bisa mengabadikan tungku api PON.

“Rata-rata warga sekitar Parigi bahkan ada yang dari Kecamatan Mangunjaya yang sengaja datang,”tuturnya.

Sementara itu Rosa (24) warga Desa Cigugur,dirinya sengaja datang ke Parigi sekedar ingin tahu yang namanya tungku api PON, karena seumur hidupnya belum tahu.

“Maklum saya dari kampung tapi sangat penasaran ingin tahu sebab bila ada PON lagi belum tentu bisa mengalami,” katanya, Jumat (23/9/2016).

Menurutnya sebagai warga Kabupaten Pangandaran sangatlah berbangga hati karena telah dipercaya menjadi tuan rumah PON XIX dari dua cabang olah raga Pacuan Kuda dan Terjun Payung.
“Mungkin nanti anak cucu saya yang bisa mengalami hajat olah raga Jawa Barat seperti sekarang ini,” ujarnya.(Jerry)