SINGAPARNA, (KAPOL).- Pengurus Cabang Persatuan Menembak Indonesia (Pengcab Perbakin) Kabupaten Tasikmalaya tampak serius menghadapi Porda (Pekan Olahraga Daerah) XIII Jawa Barat, November 2018 mendatang.
Keseriusan itu tampak saat Pengcab Perbakin Kabupaten Tasikmalaya menggelar coaching clinik di Lapangan Tembak Kabupaten Ciamis, selama dua hari, Sabtu-Minggu (3-4/2/2018) kemarin
Sedikitnya ada 20 atlet menembak asal Kabupaten Tasikmalaya yang mengikuti kegiatan tersebut. Mereka diberi materi sekaligus praktek menembak.
“Kita ada dua kategori. Air pistol dan air rifle,” kata Ketua Pengcab Perbakin Kabupaten Tasikmalaya, H. Iwan Saputra, Senin (5/2/2018).
Iwan menambahkan coaching clinik kali ini sengaja digelar untuk meningkatkan kemampuan dan kualitas atlet menembak asal Kabupaten Tasikmalaya agar lebih siap menghadapi Porda XIII Jawa Barat nanti.
Terlebih, kata Iwan, Pengcab Perbakin Kabupaten Tasikmalaya sendiri menargetkan hasil maksimal pada helaran Porda XIII Jawa Barat mendatang.
“Target maksimal kita meraih medali emas,” kata Iwan. (Imam Mudofar)***