MANGKUBUMI, (KAPOL).-
Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Tasikmalaya jaring belasan pasangan mesum di sejumlah hotel di wilayah Kota Tasikmalaya. Operasi Praja Wibawa 2016 itu digelar mulai Kamis (2/6/2016) malam sekitar pukul 21.00 wib itu hingga Jumat dinihari itu dalam rangka jelang Ramadan.
“Belasan pasangan itu sedang asyik di dalam kamar hotel saat kami melakukan razia. Rata-rata mereka yang terjaring tidak bisa menunjukan bukti pasangan syah,” kata Kanit Propost Sandi Afriadi saat di Mako Satpol PP Kota Tasikmalaya.
Dikatakannya, sasaran razia sendiri adalah hotel-hotel yang kerap dijadikan temoat mesum. Petugas menyisir sembilan hotel kelas melati di beberapa titik di Kota Tasikmalaya.
“Petugas memeriksa sembilan hotel kelas melati dan di hotel tersebut didapat 17 pasangan bukan suami istri sedang ngamar. Merwka kami giring ke Mako Satpol PP setelah sempat mengelak dan menolak diamanakan.
Ketujuh belas pasangan itu, lanjut Sandi, kemudian diinapkan satu malam di kantor Satpol PP untuk dilakukan pendataan serta pembinaan. Setelah itu keesokan hari, mereka dipulangkan.
“Tidak ada pasangan yang di bawah umur semua yang kami amankan sudah berstatus dewasa, dan bagi mereka apabila nanti kedapatan lagi maka kami proses sesuai aturan yang berlaku,” ujarnya. (Erwin RW).