PANGANDARAN, (KAPOL).-Pelaksanaan pacuan kuda Jabar Open 2017 juga Babak Kualifikasi Porda 2018 yang direncanakan digelar di Lapang Pacuan Kuda Legok Jawa, jadwalnya diundur.
Sekretaris Pengurus Daerah Pordasi Jawa Barat Jejen Rusdiana Dian seusai menghadiri Musorkab II KONI Pangandaran mengatakan, dengan diundurnya agenda kegiatan Pordasi dikarenakan waktunya berdekatan dengan libur tahun baru.
“Semula Jabar Open dan BK Porda Pacuan Kuda pada 30-31 Desember 2017 diundur menjadi 6-7 Januari 2018 tahun depan,” katanya, Minggu (24/12/2017).
Menurutnya juga bila kegiatan ini dilaksanakan dikhawatirkan para peserta tidak kebagian kamar hotel untuk menginap.
“Sudah pasti kamar hotel penuh kalau tanggal 30-31 Desember, itu pas libur tahun baru,” tuturnya. (M. Jerry)***