JATINANGOR, (KAPOL).-
Kabar terkait rencana penyampaian pemberhentian Bupati Sumedang non aktif H. Ade Irawan pada Senin (29/3/2016) oleh Gubernur Jawa Barat H Ahmad Heryawan, menjadi bahan perbincangan serius sebagian warga serta Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Pemkab Sumedang.
Sekertaris Camat (Sekcam)Jatinangor, Dase Suheryana membenarkan terkait kabar yang beredar di masyarakat tersebut.
Menurut dia, bahwa informasi tersebut, sebelumnya pun beredar melalui pesan singkat (SMS) dan BlackBerry Messenger (BBM).
Bahkan, kata dia, penyampaiannya pun dikabarkan akan dilakukan Aher di Gedung Sate Kota Bandung.
“Menurut kabar yang beredar memang seperti itu. Namun, baru sebatas informasi yang tak jelas. Karena, kami pun tak meraih informasi secara resmi,” kata Dase kepada Kabar Priangan Online (KAPOL), Senin (29/3/2016) dini hari di Kantor Kec. Jatinangor.
Informasi itu, kata dia, baru sekedar kabar dari mulut ke mulut dan belum pasti.
Bahkan, dirinya pun meraih pesan singkat terkait informasi tersebut dari sejumlah mitra kerja di Kec. Jtinangor.
“Kita lihat saja nanti, upaya memastikan kebenaran kabar itu,” ucapnya.
Menurut informasi yang dihimpun KAPOL, Kegiatan tersebut rencananya akan dilakukan pukul 08.30 (hari ini).
Bahkan, tersiar kabar pula bahwa kegiatan itu akan dihadiri langsung oleh Wabup Sumedang H Eka Setiawan.
Agendanya, terkait penyampaian Kep. Mendagri No. 131.32.971 Tahun 2016 tentang pemberhentian Bupati Sumedang, H. Ade Irawan. (Azis Abdullah)