Daya Beli Masyarakat Banjar Masih Rendah

BANJAR14 views

BANJAR, (KAPOL).- Plt Walikota Banjar, H. Darmadji Prawirasetia mengakui, sampai Hari Jadi Kota Banjar ke – 15 sekarang ini, daya beli masyarakat Banjar masih rendah.

Kenyataan kondisi tersebut, kata dia, tak lepas dari pengaruh dan kebijakan dari pusat.

“Daya beli masyarakat berpeluang mangalami peningkatan, jika tersedia lapangan kerja yang mampu mensejahtrakan masyarakat Banjar,” ucapnya, Selasa (20/2/2018).

Untuk itu, kata dia, diperlukan banyak investor yang mau berinvestasi di Kota Banjar dan mampu menyerap banyak tenaga kerja warga Banjar dimasa mendatang.

Dijelaskan dia, harga kebutuhan masyarakat yang terus meroket, seperti beras yang hargnya mencapai Rp 14 ribu per kg.

“Ini berpengaruh negatif terhadap peningkatan daya beli masyarakat,” ujarnya.  (D.Iwan)***