Di Bawah Tugu Asmaul Husna, Dede Sudrajat Resmi Dideklarasikan

Dede Sudrajat resmi dideklarasikan PPP kubu Djan Faridz, Sabtu (20/2/2014) | JANI NOOR/"KAPOL

CIHIDEUNG, (KAPOL).-
Di bawah kemegahan Tugu Asmaul Husna, Jalan KHZ Mustofa Nagarawangi, Wakil Wali Kota Tasikmalaya, Dede Sudrajat resmi dideklarasikan.

Ketua DPC PPP Kota Tasikmalaya kubu Djan Faridz, Pepen Ruspendi membacakan naskah deklarasi disaksikan langsung Calon Wali Kota Tasikmalaya 2017-2022, Dede Sudrajat yang didampingi Pimpinan Pondok Pesantren Cipasung Kabupaten Tasikmalaya, KH Ubaidilah Ruhiyat dan Wakil Sekretaris DPW Korwil Priangan Timur, Dodi Ferdiana serta pengurus lain.

Deklarasi pun berlangsung heroik, karena ratusan simpatisan PPP berjalan kaki sambil membawa spanduk deklarasi pencalonan dan bendera PPP dengan pekikan “Allahu Akbar”.

“Dengan mengucapkan bismillahirrahmanirrahim. Kami DPC PPP Kota Tasikmalaya mendeklarasikan pencalonan Bapak Ir. H. Dede Sudrajat, MP untuk menjadi Calon Wali Kota pada Pilkada Kota Tasikmalaya 2017,” kata Pepen, Sabtu (20/2/2016).

Setelah deklarasi usai, KH Ubaidillah membacakan do’a dan menyatakan Pondok Pesantren Cipasung siap membantu pemenangan Dede Sudrajat. (Jani Noor)

Komentar