GARUT, (KAPOL).- Pemerintah Kabupaten Garut kini sedang mengembangkan Aplikasi Manajemen Integrasi Informasi dan Pertukaran Data (MANTRA. Ini merupakan sebuah aplikasi yang telah dikembangkan Kemkominfo pada tahun 2011 untuk mengelola layanan elektronik berbagi pakai data (interoperabilitas) antar sistem informasi pemerintah.
Kepala Seksi Aplikasi Telematika Diskominfo Garut, Wahyudin, menyebutkan aplikasi MANTRA berfungsi sebagai Manajemen dan Kanal Pertukaran Data antar Sistem Informasi instansi pemerintah atau dikenal dengan Government Service Bus (GSB). Dalam upaya pengembangannya, selama tiga hari 6 hingga 8 Desember 2017, diselenggarakan Bimbingan Teknis (Bimtek) Manajemen Integrasi Informasi dan Pertukaran Data (MANTRA)bagi para operator/programer dari setiap SKPD.
“Peserta dibatasi hanya 10 orang dari Bappeda, BPKAD, BKD, DPMPT dan dari Diskominfo. Bimtek ini dilaksanakan tiada lain sebagai pembekalan bagi para operator atau programer untuk bahan persiapan integrasi beberapa aplikasi di lingkup Pemkab Garut sesuai arahan korsupgah KPK RI yang akan diaplikasikan tahun 2018,” ujar Wahyudin, Rabu (6/12/2017).
Sekretaris Diskominfo Kabupaten Garut, Diar Cahdiar, di sela-sela acara pembukaan, menjelaskan, aplikasi MANTRA ini bermanfaat untuk menjembatani pertukaran data antar instansi pemerintah meskipun berbeda database, aplikasi maupun sistem operasinya. Aplikasi MANTRA dapat difungsikan sebagai GSB (Government Service Bus) dan Web-API (Application Programming Interface).
Aplikasi MANTRA menerapkan prinsip arsitektur berbasis sumber daya (Resource Oriented Architecture/ROA) dengan menggunakan WebAPI (Web Application Programming Interface) sebagai agen pertukaran data.(Aep Hendy S)***