Halaman Kantor Bupati jadi Arena Cate Walk Fashion Show “Sampah”

LINIMASA15 views

SINGAPARNA, (KAPOL).-
Tontonan menarik tersaji di depan tugu Lam Alif yang berdiri tegak di depan Kantor Bupati Tasikmalaya, Minggu (21/02/2016). Fashion show dengan busana dari sampah yang didaur ulang disuguhkan dalam rangka peringatan Hari Peduli Sampah Nasional. Alunan musik yang ditabuh dari barang-barang bekas kian menambah semarak acara tersebut.

Pagelaran yang diikuti oleh belasan pelajar yang berasal dari berbagai daerah di Kab. Tasikmalaya. Terdiri dari remaja putri dan putra. Mereka berlenggak-lenggok dengan busana yang terbuat dari barang bekas. Meski demikian penampilan mereka tampak unik dan menarik. Ada busana yang terbuat dari bungkus kopi, koran, maupun vcd bekas.

Selain itu, pengunjung juga bisa melihat-lihat berbagai jenis kerajinan berbentuk sovenir yang terbuat dari sampah dan barang bekas. Souvenir itu juga dijual dengan harga relatif murah. Mulai dari 10 sampai dengan 150 ribu rupiah.

Kordinator acara tersebut, Irdas menuturkan pada peringatan Hari Sampah Nasional ini sengaja disuguhkan beberapa karya yang terbuat dari sampah dan barang-barang bekas. Hal itu sebagai upaya untuk mengajak masyarakat peduli pada permasalahan sampah khususnya yang ada di Kab. Tasikmalaya.

“Kita ingin mengajak masyarakat untuk sama-sama mengubah cara pandang jika sampah bukan permasalahan yang susah kalau kita punya keinginan untuk memberdayakannya,” kata Irdas.

Ke depan, kata Irdas, dengan peringatan Hari Peduli Sampah ini bisa menumbuhkan kesadaran masyarakat agar tidak lagi memandang sampah sebagai permasalah sepele. Terutama mengubah sikap dan prilaku agar tidak membuang sampah sembarangan. (Imam Mudofar)

Komentar