BUNGURSARI, (KAPOL),-Proses penggeledahan ruang keja Wali kota Tasikmalaya H.Budi Budiman oleh tim dari Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Rabu 24 April 2014 berlangsung cukup lama.
Hingga pukul 16:00 wib prosee penggeledahan masih tetap berlangsung. Padahal proses penggeledahan sendiri dimulai sejak pukul 09:00 pagi.
Puluhan awak media dari berbagai media baik elektronik, cetak dan media online yang meliput kegiatan tersebut terpaksa harus sabar menunggu hingga proses penggeledahan.
Walau mengaku cukup lelah, puluhan awak media cukup bersabar menunggu tim dari KPK selesai melakukan penggeledahan. Mereka juga tidak mau kehilangan momentum untuk mewawancara walikita Tasikmalaya H.Budi Budiman yang disinyalir masih berada di ruangannya menunggu hingga penggeledahan selesai.
“Kami terpaksa menunggu cukup lama untuk mengetahui ending dari hasil penggeledahan ruang kerja Walikota Tasikmalaya oleh tim dari KPK,” ujar Usep wartawan salahsatu media online nasional saat meliput kegiatan tersebut.
Usep juga mengatakan, dirinya pingin tahu apakah Walikota Tasikmalaya Budi Budiman akan langsung dibawa KPK atau tidak,”Ya kita akan tunggu hasilnya seperti apa,” kata Usep. (Asep MS).***