SINGAPARNA, (KAPOL).- BPC HIPMI (Himpunan Pengusaha Muda Indonesia) Kabupaten Tasikmalaya tengah fokus mengembangkan produk UMKM.
Sudah ada beberapa jenis usaha UMKM yang saat ini sudah ditelurkan oleh Hipmi.
Mulai dari teh celup, gula semut sampai dengan usaha makanan yang diberi lable GFC (Galunggung Fried Chicken).
Ketua BPC Hipmi Kabupaten Tasikmalaya, Cecep Nuryakin mengatakan produk UMKM, khsusnya di bidang makanan, jadi salah satu pasar yang menjanjikan. Pasalnya peminatnya tidak pernah surut.
“GFC ini kita meniru KFC. Tapi hanya meniru kesuksesannya saja. Mulai dari pengelolaan sampai menegemen pemasaran,” kata Cecep usai Rakercab BPC Hipmi Kabupaten Tasikmalaya, Senin (9/1/2017) kemarin.
Saat ini, kata Cecep, Hipmi tengah menggandeng pemerintahan tingkat desa dalam hal pendampingan dan pembinaan produk UMKM. Harapannya, kata Cecep, akan muncul geliat usaha di tingkat desa agar pertumbuhan ekonominya membaik.
“Harapan kami masing-masing desa mampu memunculkan satu produk unggulan yang bisa dipasarkan secara luas,” kata Cecep. (Imam Mudofar)
HIPMI Gandeng Pemerintah Desa Kembangkan UMKM
