Ineu Purwadewi Sundari : “Daerah Yang Dilalui Tol Cisumdawu, Harus Maju”

SUMEDANG, (KAPOL).- Ketua DPRD Jawa Barat, Ineu Purwadewi Sundari berharap agar daerah yang akan dilalui jalan Tol Cisumdawu, bisa maju dan berkembang.

Bahkan, Ineu berharap agar pengembangan daerah itu berdampak terhadap peningkatan perekonomian warga.

Seperti Desa Citali di Kec. Pamulihan yang diakui Ine jika wilayah tersebut cukup kaya potensi.

Sehingga, kata dia, keberadaan jalan bebas hambatan itu, nantinya bisa dijadikan ajang promosi potensi desa, agar daerah itu lebih maju.

“Nantinya, para pelaku ekonomi kreatif warga Sumedang termasuk di Citali Kec. Pamulihan itu, bisa berusaha di rest area tol tersebut,” katanya reses III Tahun Sidang 2017 di Desa Citali, Kamis (7/12/2017).

Menindak lanjuti itu, dirinya sudah menghubungi dirut BUMD Pemprov Jabar selaku mengelola pembangunan Jalan Tol Cisumdawu.

“Saya bertanya langsung ke dirut BUMD Provinsi Jabar, soal perkembangan pembangunan jalan tol. Kami pun mendapat jawabannya, bahwa pembangunannya pun baru dilakukan di beberapa seksi saja,” katanya kepada Kabar Priangan Online (KAPOL).

Kedepan, Ineu berjanji terus mendorong agar semua potensi yang ada di desa, bisa dipromosikan di rest area tol itu.

“Kami berharap pembangunan jalan Tol Cisumdawu, bisa cepat selesai,” tuturnya.

Proses pembangunan tol itu, kata dia, butuh kerjasama yang baik dari semua pihak.

Tentu saja, kata dia, bukan hanya dilakukan kerjasama yang baik dengan BUMD Pemprov Jabar saja.

Namun, kata dia, DPRD Provinsi Jabar pun berharap agar Pemerintah Kabupaten Sumedang termasuk semua pemdes, bisa bekerjasama baik agar terwujudnya percepatan pembangunan tol itu. (Azis Abdullah)***