Jabatan Ketua Kwarcab Pramuka Sumedang Kosong

LINIMASA27 views

image

JATINANGOR, (KAPOL).-
Bupati Sumedang non aktif, Dr. H. Ade Irawan, M.Si mengundurkan diri dari jabatan Ketua Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Kabupaten Sumedang Periode 2013-2018. 

“Alasan pengunduran diri itu, karena sedang menjalani  masa tahanan dalam kasus perjalanan dinas DPRD Kota Cimahi Tahun 2011 dan dalam proses Peninjauan Kembali (PK),” tuturnya, Rabu (8/3/2016).

Surat pengunduran diri itu, diserahkan melalui keponakannya bernama Jejen, kepada Ketua Kwarda Jawa Barat, Selasa 8 Maret 2016 yang juga salinannya diberikan kepada wartawan.

“Saya lagi fokus upaya hukum PK di MA, dan upaya berjalannya kegiatan kepramukaan di Sumedang,” kata Ade.

Pasca pengunduran dirinya sebagai Ketua Kwarcab Sumedang, kata Ade Irawan, tentu akan dilakukan Musyawarah Cabang Luar Biasa (Muscalub) untuk menentukan ketua yang baru.

“Siapa pun calonnya nanti, ya terserah  Kwaran,” ujarnya. (Azis Abdullah)