Jalan Menuju Situ Sanghiang Kemungkinan Dipindahkan

TANJUNGJAYA, (KAPOL).-Akses jalan menuju lokasi wisata situ sanghiang di Desa Cibalanarik, Kecamatan Tanjungjaya, Kabupaten Tasikmalaya kemungkinan akan dipindahkan. 

Hal ini karena akses jalan yang ada dinilai sudah tidak memungkinkan untuk dilebarkan. Sebab sepanjang badan jalan tersebut telah penuh oleh rumah permukiman penduduk. 
Pengembangan jalan diperlukan untuk meningkatkan kunjungan wisata serta memberikan akses lebih baik kepada pengunjung. 
Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Tasikmalaya, Bambang Alamsyah menjelaskan, jika pihaknya mewacanakan untuk memindahkan akses utama jalan menuju ke wisata situ Sanghiang.
 Hal tersebut setelah melihat jika jalan tersebut mustahil untuk dikembangkan lebih lebar. Namun untuk kemana arah jalan alternaifnya, pihaknya masih memikirkan itu.
“Kalau untuk tahun ini belm ada anggaran perbaikan jalan ke Sanghiang. Kita mungkin mewacanakan untuk dipindah saja. Sebab jalan yang ada saat ini tidak mungkin diperlebar,” tegas dia. (Aris Mohamad F)***