Kapolres Garut Ajak Pelajar Sadar Berlalu Lintas

GARUT17 views

TARKI, (KAPOL).- Untuk meningkatkan kesadaran masyarakat dalam berlalu lintas, jajaran Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Garut terus melakukan sosialisasi.

Pelajar menjadi salah satu kalangan yang diprioritaskan dalam kegiatan sosialisasi yang dilakukan Satlantas Polres Garut.

Seperti yang dilaksanakan Jumat (1/3/2019) pagi, jajaran Satlantas Polres Garut menggelar kegiatan sosialisasi sadar berlalu lintas terhadap ribuan pelajar Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 1 Garut.

Selain Kasatlantas Polres Garut AKP Rizky Adi Saputro, acara ini juga dihadiri langsung Kapolres Garut, AKBP Budi Satria Wiguna.

Dalam pesannya, Budi mengajak para pelajar di Kabupaten Garut umumnya, di SMKN 1 Garut khususnya untuk sadar dalam berlalu lintas.

Hal ini sangat besar pengaruhnya sebagai salah satu upaya meminimalisasi angka kasus kecelakaan lalau lintas yang memang kebanyakan menimpa anak muda.

“Pelajar merupakan salah satu kalangan yang kita prioritaskan untuk mendapatkan sosialisasi melalui program Polri Millenial Road Safety Festival atau MRSF. Hal ini kami lakukan karena sebagian besar kasus kecelakaan lalu lintas yang terjadi selama ini melibatkan anak muda termasuk para pelajar,” ujar Budi.

Inilah tutur Budi yang juga menjadi salah satu alasan selama ini pihaknya tak bosan-bosannya terus membangun persepsi positif tentang sadar berlalu lintas kepada kalangan pelajar termasuk yang diselenggarakan di SMKN 1 Garut ini.

OKegiatan sosialisasi itu diselingi dengan senam bersama ribuan pelajar dan para guru SMK N 1 Garut serta pemberian hadiah doorprice dari Kapolres kepada para pelajar berupa sepeda dan uang jajan.

Meurut Budi, kegiatan sosialisasi sadar berlalu lintas di SMK Negeri 1 Garut itu merupakan titik ke 20. Sebelumnya kegiatan yang sama telah diselenggarakan di beberapa tempat di Kabupaten Garut dan kegiatan ini akan terus berlanjut.

“Sosialisasi sepeeti ini sangat penting disampaikan kepada kalangan pelajar agar bisa tertib dan mengutamakan keselamatan diri dengan selalu memakai pelindung kepala saat mengendarai sepeda motor. Keselamatan itu merupakan kebutuhan bersama sehingga harus tertib di jalan raya dan mentaati segala aturan yang telah ditetapkan,” pesannya.

Sementara itu Kepala SMKN 1 Garut, Dadang Johar Arifin megaku sangat menyambut baik kegiatan yang dilaksanakan jajaran Satlantas Polres Garut ini.

Ia menilai kegiatan ini sangat positif dan besar manfaatnya bagi keselamatan para pelajar dalam berkendara.

“Ini sebuah langkah antisipasi yang sangat positif. Dengan datang langsung ke sekolah dan memberikan sosialisasi langsung kepada pelajar, tentu hasilnya akan jauh lebih epektif,” kata Dadang.

Dalam kesempatan tersebut Dadang menyampaikan keprihatinannya dengan masih seringnya terjadi kasus kecelakaan lalu lintas yang menimpa kalangan remaja termasuk pelajar.

Ini harus menjadi perhatian bersama agar para generasi muda tidak menjadi korban kecelakaan lalu lintas.

Dadang menjelaskan, untuk mendukung upaya kepolisian dalam mencegah atau meminimalisir kecelakaan yang menimpa kalangan pelajar, selama ini pihaknya telah memberlakukan aturan larangan kepada siswa membawa sepeda motor ke sekolah apabila belum memiliki Surat Izin Mengemudi (SIM).

Selain itu, seluruh siswa yang membawa motor ke sekolah diwajibkan memenuhi peraturan yang berlaku, seperti memakai helm serta membawa surat-surat kendaraan. (Aep Hendy S)***