Kapolres Garut Sambangi Uniga

HUMANIORA115 views

GARUT, (KAPOL).- Rektor Universitas Garut (Uniga), Dr. Ir. H. Abdusy Syakur Amien, menyambut baik dan mengapresiasi kehadiran Kapolres Garut, AKBP Budi Satria Wiguna, SIK ke Kampus Uniga, Rabu (13/12/2017).

Syakur berharap, kedepannya dapat terjalin kerja sama yang baik dalam segala lingkup terutamanya dalam menjaga stabilitas keamanan di wilayah Garut ini.

“Terima kasih untuk Kapolres Garut beserta rombongannya yang sudah menyempatkan diri berkunjung dan silaturahmi serta memperkenalkan diri ke Kampus Uniga,” katanya.

Selamat datang di Garut, kata dia semoga kedepannya dapat terjalin kerja sama yang baik dalam segala lingkup terutamanya dalam menjaga stabilitas keamanan di wilayah Garut ini.

Semoga, ujar dia, program kerja serta kebijakan Kapolres Garut yang baru lebih dapat dirasakan oleh semua elemen warga Garut pada umumnya.

Ia menegaskan, pada prinsipnya Universitas Garut, siap mendukung program Polres Garut dalam menjalankan tugas guna terpeliharanya Kamtibmas di wilayah Hukum Polres Garut.

Kunjungan Kapolres Garut, AKBP Budi Satria Wiguna SIK dan rombongan itu sebagai langkah untuk mengajak semua tokoh dalam menjaga Kamtibmas di wilayah Hukum Polres Garut.

Dalam kunjungannnya l, Kapolres Garut di dampingi Kasat Lantas, AKP Rd Erik Bangun Prakasa SIK, Kasat Intel, AKP Saepulloh SH, dan Kasat Sabhara, AKP Dudi Tisna Irawan, dan diterima langsung Rektor Uniga, Wakil Rektor Bidang Akademi dan Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan serta sejumlah dosen.

“Sebagai Kapolres Garut yang baru semoga saya dapat diterima di tengah-tengah masyarakat Garut ini, dan semoga tokoh masyarakat serta Perguruan Tinggi yang ada di Kabupaten Garut dapat membantu tugas-tugas Kepolisian yang diembankan kepada kami, sehingga dapat menciptakan dan membentuk Kabupaten Garut ini aman, tentram, damai dan kondusif,” kata Budi Satria Wiguna.

Ia mengungkapkan, silaturahmi ke Uniga adalah sebagai salah satu langkah untuk memupuk kedekatan Polri dengan Akademisi yang sudah terjalin baik di Kabupaten Garut, serta Kapolres mengajak untuk bersama menjaga Kamtibmas.

“Kami juga mengimbau peran serta dosen dan mahasiswa agar proaktif untuk menyosialisasikan bahaya narkoba. Sebagai kaum intelektual dan generasi penerus bangsa untuk pemberantasan narkoba di lingkungan perguruan tinggi yang ada di Kabupaten Garut ini,” ujarnya. (Dindin Herdiana)***