SUKASARI, (KAPOL) .- Diduga akibat serangan jantung dan kelelahan ketika olahraga sepeda, pensiunan terjatuh dan meninggal dunia, Minggu (17/7/2016) pagi.
Korban, diketahui Kusmayadi (62) warga asal Prum Griya Taman Lestari Blok D1 Nomor 45 RT/RW 01 Desa Gudang Kecamatan Tanjungsari.
Kepala Sub Sektor Sukasari Ipda Ato Suharto mengatakan, peristiwa tersebut membuat geger warga di Jalan Raya Genteng – Tanjungsari Dusun Tarengtong, Desa/Kecamatan Sukasari.
“Diduga korban kelelahan dan kena serangan jantung hingga akhirnya korban jatuh dari sepeda dan meninggal dunia,” kata Ato kepada Kabar Priangan Online.
Sebelumnya, kata Ato, korban berangkat dari rumahnya bersama tetangga lainnya untuk melakukan olahraga sepeda.
“Tak lama kemudian, korban diketahui tergeletak dan sempat ditolong salah seorang tukang ojek. Setelah itu, korban ternyata diketahui sudah tak bernyawa,” ucapnya.
Menurut Ato, kemudian pihaknya menghubungi keluarga korban yang selanjutnya korban pun dimakamkan. (Azis Abdullah)