KT Purbakala, Terima Bantuan Lapang Tenis Meja

OLAHRAGA17 views

TASIKMALAYA, (KAPOL).- Karang Taruna Provinsi Jawa Barat memberikan bantuan alat olah raga berupa lapang tenis meja kepada 10 Karang Taruna Desa masing-masing perwakilan Kabupaten/Kota se Priangan Timur salah satunya Karang Taruna Purbakala Desa Batukaras pada acara Pencanangan Bulan Bhakti Karang Taruna Jawa Barat bertempat di Kota Tasikmalaya, Jumat, (8/12/2017).

Ketua Karang Taruna Kabupaten Pangandaran Ruspandi mengatakan suatu kebanggaan bagi dirinya karena Karang Taruna Desa perwakilan dari Kabupaten Pangandaran telah mendapat kepercayaan dan penghargaan dari Jawa Barat.

“Ini suatu kebanggaan tersendiri,perwakilan kami mendapat bantuan alat olah raga,” ucapnya.

Menurutnya dengan diberikannya bantuan lapang tenis meja diharapkan para pengurus dan anggota KT Purbakala dapat melaksanakan olah raga.

“Semoga lapang tenisnya bisa di jaga dengan baik dan dapat dimanfaatkan bagi anggota juga warga Karang Taruna setempat,” tuturnya. (M. Jerry)***