TASIKMALAYA, (KAPOL).-Pelaksanaan syukur laut nelayan Pamayangsari tahun 2017 ini diwarnai dengan lomba tumpeng Pada Sabtu (23/12/2017). Ada berbagai tumpeng yang disajikan lengkap dengan hiasan yang menarik untuk dinikmati.
Berbeda dengan tumpeng biasanya, makanan yang disajikan dalam tumpeng para nelayan itu berhiaskan aneka makanan laut. Ada kepiting, udang, kerang dan juga ikan. Sehingga tumpeng yang ada sangat menggoda.
Anggota DPRD Jawa Barat, H Cecep Nurul Yakin dan Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Kabupaten Tasimalaya, Asep Bahri berkesempatan untuk menilai mana yang layak menjadi jawara tumpeng di syukur laut nelayan Pamayangsari tersebut.
“Unik dan bagus-bagus rasanya juga sangat enak, ada kepiting dan udang lobster, sajian yang sangat menggoda. Ide kreatif yang luar biasa dari para nelayan Cipatujah,” kata Cecep Nurul Yakin.
Cecep mengatakan, syukur laut nelayan Pamayangsari sudah menjadi agenda yang bisa menarik wisatawan baik lokal atau pun regional. Tak heran jika setiap digelar syukur laut selalu dipadati pengunjung.
“Kami berharap dengan digelarnya sukur laut nelayan ini, para nelayan Cipatujah bisa mendapat keberkahan dari Allah dan rejekinya terus dilipatgandakan, dengan penghasilan tangkapan ikan yang berlimpah,” katanya.
Seperti tahun-tahun sebelumnya, syukur laut nelayan kali ini dimeriahkan dengan Larung jampana ke tengah laut. Ada beberapa perahu yang dihiasi untuk mengantarkan jampana sebagai simbol syukur laut tersebut.
Jampana kosong yang dihias dengan cukup menarik itu diantar ke tengah laut oleh para nelayan yang masyarakat yang ingin melihat jelas Larung jampana. Cecep Nurul Yakin dan Asep Bahri serta Ketua HNSI Kabupaten Tasimalaya, Dedi Mulyadi melepaskan jampana secara bersamaan ke tengah laut.
Kemudian warga masyarakat dan juga undangan yang hadir menikmati hidangan yang disiapkan oleh panitia untuk disantap bersama di lokasi tempat pelelangan ikan.
Ketua HNSI Kabupaten Tasikmalaya, Dedi Mulyadi mengharapkan dengan dilaksanakan syukur laut nelayan Pamayangsari ini, para nelayan bisa mendapatkan keberkahan dan tangkapan ikan tahun berikutnya bisa lebih berlimpah lagi.
“Setahun sekali kita bersyukur kepada Allah atas limpahan rezeki yang banyak dari laut. Kami mengharapkan tangkapan ikan di tahun berikutnya bisa lebih banyak lagi dan nelayan bisa lebih sejahtera,” katanya. (Agung Ilham Setiadi)***