CIAMIS, (KAPOL).- Dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda, organisasi Galuh Moeda yang terdiri dari mahasiswa dan alumni lintas perguruan tinggi se-Indonesia, menggelar aksi bersih-bersih dan pungut sampah di lokasi Alun-alun Ciamis, Minggu (29/10/2017).
Dalam kegiatan ini, para relawan terlihat ada yang membawa sapu lidi, pengki, dan kantong plastik hitam guna menampung tumpukan sampah yang ditemukan sepanjang aksi tersebut.
Aksi kebersihan dan pungut sampah ini pun memperoleh respon positif dari masyarakat yang berada di sekitaran Alun-alun Ciamis.
Aksi pungut sampah dilakukan di sekitar Masjid Agung dan alun-alun Kabupaten Ciamis yang disertai kampanye gaya hidup sehat kepada masyarakat.
Salah satu kampanye yang dilakukan para relawan adalah meminta masyarakat untuk ikut memungut sampah sebagai bentuk dukungan untuk Ciamis bersih dan sehat.
Ketua Galuh Moeda Aa Habib Baihaqi berharap kegiatan ini dapat mengedukasi dan mengajak masyarakat Ciamis untuk bergerak bersama menjaga kebersihan dan melestarikan lingkungan sekitar.
“Ini adalah tanggung jawab dan bentuk kesadaran kita semua, semoga Ciamis yang sudah tujuh kali memperoleh Adipura ini bisa terus tumbuh menjadi kabupaten yang manis, sejuk, bersih, sehat dan nyaman bagi siapapun,” katanya.
Sementara itu, Kepala Bidang Kebersihan Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup Kabupaten Ciamis, Bayu Rahmana mengapresiasi gerakan kebersihan ini.
“Banyak pemuda hari ini yang lupa jati dirinya, membuang banyak waktu untuk kegiatan yang sia-sia dan kegiatan dari Galuh Moeda ini jelas sangat baik serta mampu meningkatkan sense of belonging untuk masyarakat terutama kalangan pemuda dalam mencintai lingkungan,” ungkapnya. (Jujang)***