Pacuan Kuda Berkelas Kebanggaan Pangandaran

OLAHRAGA19 views

PANGANDARAN, (KAPOL).- Bupati Kabupaten Pangandaran menggelar malam keakraban dan silaturahmi bersama para atlet dari Kontingen Jawa Barat,Sabtu Malam,(10/9/2016) yaitu Cabang Olah Raga Pacuan Kuda dan Terjun Payung, tampak hadir Sekda, Asda I dan II, Kadisdikbudpora, Danramil,Manager Kontingen, Pelatih bertempat di aula Hotel Horison Palma Pangandaran, Minggu,(11/9/2016).
Bupati Kabupaten Pangandaran H Jeje Wiradinata mengatakan dirinya sangatlah bangga telah diberi kepercayaan untuk menjadi tuan rumah PON XIX Jabar 2016.

“Alhamdulilah,sudah diberi kepercayaan menjadi tuan rumah dua Cabor yaitu terjun payung dan pacuan kuda,”ungkapnya.

Menurutnya saat ini sedang mendesain bagaimana caranya supaya para penonton dan sponsor bisa banyak yang menghadiri saat pelaksanaannya nanti.

“Terima Kasih juga kegiatan ini juga sebagai upaya dari pengurus kedua cabor agar PON XIX ini bisa dilaksanakan di Pangandaran,”tuturnya.

Selain itu juga dirinya bangga bisa memiliki venue berkuda yang berkelas dan penghubung sedang dibangun jembatan agar Batukaras menuju Madasari bisa melewati pesisir pantai.

“Selain dipercaya event ini juga bisa dijadikan moment media promosi wisata Pangandaran,”tambahnya.(Jerry/KAPOL)***