MANGUNREJA, (KAPOL).-
Pemudik yang hendak melewati jalur alternatif Gatur-Tasik via Salawu-Singaparna diminta untuk waspada. Pasalnya jalur tersebut merupakan daerah rawan longasor.
Kasatlantas Polres Tasikmalaya, AKP Isnadi Anang mengatakan kondisi jalur Salawu-Singaparna diampit tebing dan jurang curam. Jalurnya juga berkelok-kelok. Terlebih di malam hari.
“Kondisinya gelap. PJUnya belum terpasang maksimal,” kata Isnadi, Senin (27/6/2016) siang.
Perbaikan jalan longsor di Desa Kutawaringin Kecamatan Salawu Kabupaten Tasikmalaya, lanjut Anang, juga terus dikebut. Pada arus mudik nanti, jika belum selesai perbaikan jalan longsor itu dapat menghambat arus lalu lintas.
“Pemudik diharap tetap waspada dan berhati-hati saat mengemudikan kendaraan,” ujarnya. (Imam Mudofar)