Polisi Salurkan Bantuan Untuk Korban Tanah Retak di Salawu

SOSIAL13 views

SALAWU, (KAPOL).- Ratusan warga korban terdampak pergeseran tanah di Desa Sukarasa, Kecamatan Salawu, Kabupaten Tasikmalaya masih tinggal di tempat pengungsian. Kondisinya pun memprihatinkan. Warga mulai kekurangan makanan dan krisis air bersih.

Pasalnya, sekitar dua puluhan sumber mata air di desa tersebut rusak akibat pergeseran tanah. Akibatnya warga harus berjalan kaki dengan jarak yang cukup jauh hanya untuk sekedar mendapatkan air bersih untuk kebutuhan sehari-hari.

Prihatin dengan kondisi tersebut, aparat kepolisian dari Satlantas Polres Tasikmalaya menyerahkan sejumlah bantuan bagi warga terdampak pergeseran tanah di Desa Sukarasa, Kecamatan Salawu, Kabupaten Tasikmalaya, Rabu (29/11/2017).

Selain memberi bantuan makanan dan mie instan, pihak kepolisian juga memberikan bantuan toren penampung air dan selang agar warga dapat menampung air bersih yang bisa mereka gunakan untuk kebutuhan sehari-hari.

“Setelah kami cek ke lapangan, ternyata yang paling dibutuhkan oleh warga korban terdampak pergeseran tanah ini adalah air bersih. Dan hari ini kami membantu sebisa kami. Memberikan apa yang bisa kami berikan untuk mereka,” kata Kasatlantas Polres Tasikmalaya, AKP Dies Ratmono.

Dies berharap bantuan yang diserahkannya itu bisa sedikit mengurangi penderitaan warga, korban terdampak pergeseran tanah.

Sementara itu, Kepala Desa Sukarasa, Tete Abdul Manaf menuturkan warga yang mengungsi di Kantor Desa Sukarasa ini masih membutuhkan bantuan berupa alas tidur, makanan dan lauk pauknya serta bantuan air bersih.

“Kasihan. Ada orang tua dan anak-anak harus tidur di lantai karena kekurangan alas tidur,” kata Tete.(Imam Mudofar)***