SINGAPARNA, (KAPOL).- Calon Gubernur Jawa Barat, H.M. Ridwan Kamil datang ke Peringatan Isra Miraj Nabi Muhammad SAW dan Harlah Muslimat NU ke-72 tingkat Kabupaten Tasikmalaya di aula IAIC Cipasung Singaparna, Minggu (1/4/2018).
Didampingi istrinya, Atalia, RK –sapaan akrab Ridwan Kamil, disambut ribuan jamaah dari Muslimat NU Kabupaten Tasikmalaya yang hadir pada acara tersebut. Tampak hadir pula Ketua PC Muslimat NU Kabupaten Tasikmalaya, Hj. Euis Hasanah dan Ketua DPC PPP Kabupaten Tasikmalaya, H. Cecep Nurul Yakin.
RK memperkenalkan diri di depan ribuan jamaah Muslimat NU Kabupaten Tasikmalaya. RK menuturkan dirinya memiliki ikatan darah yang kuat dengan Tasikmalaya.
“Ibu saya berasal dari Citapen Kota Tasikmalaya dan istri saya ini keturunan dari Pagerageung (Kabupaten Tasikmalaya, red),” kata RK.
RK pun menceritakan majunya ia sebagai Calon Gubernur Jawa Barat pada Pilgub Juni 2018 mendatang sudah mengantongi restu dari ibu kandungnya. Pasalnya, kata RK, restu dari ibunya merupakan hal wajib yang harus ditempuhnya terlebih dahulu sebelum yang lainnya.
“Waktu Pilkada Jakarta, secara kesempatan ada. Survei juga bagus. Partai-partai sudah banyak yang menawarkan. Tapi ibu saya tidak mengijinkan. Akhirnya saya memutuskan untuk tidak mengambil kesempatan,” papar RK.
RK pun memaparkan beberapa program yang akan menjadi andalan pasangan Rindu jika nanti ia dan wakilnya, Uu Ruzhanul Ulum terpilih sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat. Sampai berita ini ditulis, acara masih berlangsung. (Imam Mudofar)***