GARUT, (KAPOL).- Persiapan pasangan bakal calon bupati-wakil bupati Garut periode 2018-2023, Rudy Gunawan-Helmi Budiman dalam menghadapi Pilkada 2018 semakin matang.
Pada jumat (24/11/2017), pasangan petahana ini menginjak pada tahapan sesi pemotoan untuk pembuatan baliho dan spanduk untuk dipasang jelang masa kampanye mendatang.
Rudy Gunawan pun terkesan tak peduli dengan banyaknya komentar yang melemahkan dirinya. Bahkan, wajah Rudy pun terlihat ceria dan percaya diri.
“Saya dan Pak Helmi sekarang ini mau pemotoan untuk pembuatan baliho dan spanduk. Ya untuk dipasang nanti setelah deklarasi. Saya tak peduli dengan omongan orang, biarkan saja mereka ribut. Saya dan Pak Helmi Budiman sudah pasti,” kata Bupati aktif, usai meninjau proyek pembangunan Gelanggang Olah Raga (GOR), Jumat (24/11/2017).
Sebelum meninggalkan lokasi GOR Ciatel, bupati sempat mengungkapkan, proyek pembangunan lapang atau stadion sepak bola ditunda, karena anggaran bantuan dari Provinsi dibatalkan.
“Tadinya tahun 2017 ini Pak Gubernur sudah janji bahwa Provinsi akan membantu sekitar Rp 50 miliar untuk pembangunan stadion lapang sepak bola. Tapi tidak jadi, saya juga kurang tahu alasannya apa. Namun yang jelas proyek itu akan dilanjutkan dalam anggaran APBD tahun depan,” katanya.
Pantauan, kondisi di komplek olah raga yang termasuk pada program Amazing Garut itu kini masih berbenah.
Pengerjaan proyek GOR untuk cabor basket, Volley, dan Futsal itu dalam tahap penyelesaian.
Sedangkan GOR yang disebut-sebut bangunanya mirip gudang beras itu sedang digunakan para atlit beladiri yang dipersiapkan untuk Porda 2018 di Kab. Bogor. (Dindin Herdiana)***