SINGAPARNA, (KAPOL).- Bupati Tasikmalaya, H. Uu Ruzhanul Ulum melakukan sidak (inspeksi mendadak) ke lokasi proyek pembangunan Islamic Center di Jalam Pemda Singaparna Kabupaten Tasikmalaya, Senin (4/12/2017) pagi.
Uu melihat-lihat langsung proyek pembangunan Islamic Center yang digadang-gadang terbesar se Priangan Timur itu.
Usai sidak, Uu mengaku bangga dengan progres pembangunan Islamic Center tersebut. Pasalnya sampai dengan hari ini progres pembangunannya sudah mencapai sembilan puluh dua persen.
“Ini sudah sembilan puluh persen. Tinggal mempercantik saja untuk memperindah bangunan,” kata Uu.
Uu menambahkan hasil sidak di lapangan masih ada waktu sekitar dua puluh hari lagi untuk merampungkan pembangunan Islamic Center Kabupaten Tasikmalaya.
“InsyaAllah tanggal 2 Januari 2018 akan kita resmikan dengan mengundang Band Wali. Band Religi,” kata Uu.
Gedung Islamic Center ini, lanjut Uu, ada gedung pertemuan yang bisa memuat sampai dengan lima ribu orang. Selain itu, kata Uu, sudah dilengkapi dengan ruangan-ruangan kantor yang nanti bisa digunakan oleh lembaga-lembaga Islam sebagai pusat kegiatan.
“Jadi DMI tidak usah membangun kantor lagi. LPTQ, termasuk ormas Islam bisa menggunakan kantor yang ada di sini sebagai pusat kegiatan dan untuk melayani masyarakat,” kata Uu.
Uu menambahkan ke depan juga akan dibangun asrama haji yang nantinya bisa digunakan sebagai tempat istirahat calon jamaah haji asal Kabupaten Tasikmalaya.
“Kebetulan tempatnya juga setrategis. Dekat dengan Kantor Kementrian Agama. Karena yang namanya jamaah haji ini tidak bisa lepas dari Kementrian Agama sebagai penyelenggaranya,” kata Uu. (Imam Mudofar)***