BERENCANA berlibur ke Pangandaran? Bingung mencari tempat menginap yang nyaman dan tenang? Percayakan semuanya pada Sun In Pangandaran (SIP) Hotel. Berlokasi di Jalan Kidang Pananjung Nomor 199 Pangandaran, tepat di pusat strategis Pantai Timur Pangandaran, SIP Hotel sangat cocok bagi Anda yang mendambakan hotel berkelas dengan harga terjangkau, plus suguhan panorama yang eksotis dari birunya laut Pangandaran.
SIP Hotel memiliki 94 kamar dengan 6 tipe, yaitu standar, deluxe, deluxe sea view, superior sea view, familly suite, dan familly sea view. Khusus kamar bertipe sea view, tamu hotel akan mendapati pemandangan Pantai Timur Pangandaran di balkon kamarnya. SIP Hotel juga memiliki fasilitas pendukung lainnya seperti kolam renang, Putri Duyung Function Hall, Kedaiku, Ocean Cafe, SIP Kantin, SIP Boutique, dan D’Ocean Resto. Disediakan WiFi berkecepatan tinggi, CCTV 24 jam, serta lift untuk mengakses setiap lantai di SIP Hotel.
Owner sekaligus Direktur SIP Hotel, Anton Wijaya Irwan mengatakan segala kenyamanan yang ditawarkan merupakan bentuk pelayanan spesial dari SIP Hotel demi kepuasan wisatawan yang menginap di SIP Hotel.
“Harapan kami, dengan pelayanan prima yang kami berikan dapat membantu meningkatkan daya tarik kunjungan wisatawan lebih banyak lagi, sehingga mendorong Pangandaran lebih maju. Kami pun berharap penataan di berbagai lini publik, seperti tata kelola parkir dan pengaturan rute jalan dapat lebih ditingkatkan lagi sehingga sangat menunjang kenyamanan wisatawan selama berlibur di Pangandaran,” ujarnya.
Dikatakan Anton, untuk memberikan kemudahan bagi para tamu hotel, SIP Hotel menyediakan layanan jemput gratis dari Bandara Nusawiru maupun Stasiun Banjar. Disediakan dua armada jemputan berkapasitas masing-masing 7 orang. Sedangkan bagi tamu hotel yang berdomisili di Kota Bandung dan sekitarnya, SIP Hotel juga siap melakukan penjemputan dengan biaya yang sangat terjangkau cuma Rp 770.000.
“Khusus untuk member Always Honda, kami menyediakan fasilitas diskon tarif kamar sebesar 15 persen untuk weekday, 10 persen untuk weekend, serta 5 persen untuk libur panjang. Sedangkan untuk setiap pembayaran menggunakan kartu kredit BNI, tamu hotel akan mendapatkan diskon sebesar 15 persen saat weekday,” ujar Anton.
Info lebih lengkap, bisa menghubungi (0265) 910399 atau (0265) 639035. Bisa pula mengakses situs resmi di www.hotelsip.com, atau facebook di Sun In Pangandaran Hotel. Sedangkan bagi Anda yang berdomisili di Bandung bisa mengakses kantor pemasaran SIP Hotel di Jalan Veteran Nomor 38 Bandung atau hubungi (022) 93439200 dan (022) 4205434. (Clara)
Komentar