Siswa SMAN 1 Tasikmalaya, Ucapkan Selamat HUT KP

EDUKASI37 views

image
Pembina penulisan buku HUT ke-60 SMAN 1 Tasikmalaya, Iwan R Jayasetiawan dampingi tim silaturahmi ke Redaksi HU Kabar Priangan | Abdul Latif

CIPEDES, (KAPOL).-
Menjelang pelaksanaan Ulang Tahun ke 60 SMA Negeri 1 Tasikmalaya, beberapa siswa sekolah tersbeut berkunjung ke redaksi HU Kabar Priangan Kamis (19/6/2016).

Mereka yang datang didampingi guru pembimbingnya diterima langsung oleh Pimpinan Redaksi HU Kabar Priangan Duddy Rahayu Suhada di ruang rapat redaksi.

Dalam kesempatan itu para siswa meminta tanggapanya dari pihak media mengenai perkembangan SMA Negeri 1 yang dari sisi usia sudah cukup panjang menginjak usia 60 tahun. Mereka juga mengucapkan selamat ulang tahun ke HU Kabar Priangan yang sudah menginjak 16 tahun pada tahun 2016 ini.

“Para siswa bertanya banyak mengenai perkembangan sekolahnya, dari prespektif media, karena setidaknya media sudah banyak berperan terhadap kemajuan sekolah,” ujar Duddy usai menerima kunjungan para siswa.

Jelas dia para siswa juga terlebih dahulu mengucapkan selamat kepada Kabar Priangan yang tahun ini menginjak usia 16 tahun, usia yang masih sangat muda jika dibandingkan dengan usia sekolahnya yang sudah mencapai 60 tahun.

Duddy mengharapkan SMA Negeri 1 bisa tumbuh menjadi sekolah yang berkualitas di Tasikmalaya dengan layanan yang berkualitas juga. Di usianya yang sudah sangat matang itu, SMA Negeri 1 harus terus berusaha untuk menjadi sekolah yang bisa bersaing dengan sekolah lain di Indonesia, Asean bahkan du Dunia. (Abdul Latif)