INDIHIANG, (KAPOL).-
Sekretaris Daerah Kota Tasikmalaya, H. Idi S. Hidayat telah memanggil Staf Ahli, Hadi Riyaddy yang mengunggah foto Wali Kota Budi Budiman dan Syarif Hidayat.
Namun hingga berita ini dikirim ke dapur redaksi, mantan Kasatpol PP tersebut tidak hadir dan ketika dihubungi tidak ada jawaban.
“Belum ada kabar, saya sudah memerintahkan staf agar bisa bertemu. Supaya persoalan ini bisa diselesaikan secara kekeluargaan dan tidak menimbulkan kegaduhan,” katanya ketika dihubungi melalui telepon seluler.
Ketika disinggung mengenai pemasangan status akibat dari ketidakpuasan para Aparatur Sipil Negara (ASN) terhadap Wali Kota Tasikmalaya, ia mengungkapkan sebaiknya dibicarakan langsung kepada atasan. Sehingga pemikiran atau ide tersebut tidak menimbulkan konflik dengan pihak lain.
“Kalau berhadapan langsung lebih jantan ketimbang memasang status di media sosial. Bagaimanapun kritik atau saran itu perlu,” katanya.
”Kami memang tidak melarang pejabat untuk aktif di media sosial. Dengan catatan berperilaku santun dan tidak memprovokasi pihak lain terutama pekerjaan yang berhubungan dengan pemerintah,” ujarnya menambahkan. (Inu Bukhari)
Komentar