Syiar Islam, MST Rutin Gelar Shalawatan di Mesjid Agung

RELIGI30 views

CIHIDEUNG, (KAPOL).- Untuk pertama kalinya, Majelis Sholawat Tasikmalaya, (MST) menggelar sholawat di Mesjid Agung Kota Tasikmalaya Sabtu (11/11/2017).

Kegiatan yang dilaksanakan pada pukul 13.00 wib itu sengaja digelar untuk mempererat silaturrahmi dan juga meningkatkan keimana dan ketaqwaan masyarakat utamanya jemaah Majelis Sholawat Tasikmalaya.

Majlis Sholawat Tasikmalaya (MST) sendiri memiliki sekretariat di Jl. Tajur Indah RT. 004/ 007 Kel. Panyingkiran Kec. Indihiang Kota Tasikmalaya.

,Al Habib KH. Miftah Fauzi penanggung jawab kegiatan berharap, kegiatan yang dilakukan tersebut bisa diikuti oleh semua warga Kota Tasikmalaya tanpa terkecuali. Selain menambah pengetahuan dalam bidang keagamaan, juga untuk menghidupkan kembali kebiasaan para Ulama, Kyai, Habib di masa lalu.

Dikatakan KH. Miftah Fauzi yang didampingi penasihat MST, Habiib Abu Bakar Asysyegaf, dengan kegiatan yang dilaksanankan tersebut adalah upaya menghimpun kekuatan dakwah atau syiar islam sebagai aspek perjuangan.

“Keringnya ummat dari nazdoman atau sholawat dapat menimbulkan hilangnya sikap saling menyayangi sesama ummat islam. Dan di masa sekarang ini anak-anak, remaja lebih mengenal syair lagu instan, maka atas ijin Allah SWT kami akan menghimpun kegiatan sholawat bada dzuhur”, jelasnya.

Acara yang digelar di Mesjid Agung tersebut, meliputi berbagai kegiatan diantaranya Maulid berjanji, pembacaan Ratib Al Haddah, dilanjutkan sholawat dan tausiyah, yang dihadiri ratusan jamaah dari berbagai daerah. Selain dari Kota/ Kab Tasikmalaya, juga ada jemaah yang datang dari Ciamis, Banjar, dan Cilacap, serta perwakillan dari Kodim 0612, MUI, dll.

“Alhamdulillah berkat dukungan dan bimbingan para Majilis Penasehat MTS, Habib Abu Bakar Asysyegaf, Habib Sholeh Al Idrusy, KH. Abdurrahman Attasiki, KH. Dian Hasanudin, KH. Asep Zainy Arif, KH. Ahmad Zainy, kegiatan ini bisa terlaksana dan berjalan lancar” pungkas KH. Miftah Fauzi.

Sholawat setiap Sabtu di Mesjid Agung Kota Tasikmalaya kata dia akan menjadi agenda rutin mingguan untuk menyebarkan syiar Islam kepada masyarakat luas.(Agus Berrie)***