Wahana Baru, Manjakan Wisatawan Mustika Taman Anggrek

BANJAR61 views

PURWAHARJA, (KAPOL).- Wana Wisata Situ Mustika Taman Anggrek Purwaharja, Kota Banjar, memprogramkan menambah wahana baru.

Dijadwalkan itu peresmiannya 25 Pebruari 2019 mendatang.

Tepatnya, saat Mustika Taman Anggrek berusia dua bulan sejak diresmikan Wali Kota Banjar, Hj. Ade Uu Suakesih, 25 Desember 2018, lalu.

Menurut Pengelola Wana Wisata Mustika Taman Anggrek, Den Anto, Minggu (10/2/2019), tiga wahana baru yang akan diresmikan 25 Pebruari mendatang itu, kendang raksasa, gunung ice cream dan kafe susu.

“Kafe susu itu, menyediakan beragam makanan dan menuman berbahan susu. Ada Wisata edukasi-nya. Yakni, proses pembuatan susu, mulai pemerasan dari susu sapi langsung itu,” ujar Den Ato kepada “KAPOL”. (D.Iwan).