Pengamanan Laga Persib Di Stadion Wiradadaha

LINIMASA26 views

image

INDIHIANG, (KAPOL).-
Pengamanan laga persahabat antara Persib Bandung melawan Persikotas yang akan digelar di Stadion Wiradadaha Kota Tasikmalaya, Sabtu (4/6/2016).

Wali Kota Tasikmalaya Budi Budiman menyebutkan, berdasarkan hasil rapat koordinasi Rakor PAM yang diselenggarakan di aula Mako Polres Tasikmalaya Kota, Kamis (2/6/2016), rencana desain pengamanan dan rekayasa lalulintas sudah dibahas dan siap dilaksanakan yakni dengan sistem pengamanan ring satu ring dua dan ring tiga. Dimana pengamanan itu dari mulai kedatangan tim Peesib Bandung pada hari sabtu (4/6/2016) sekitar pukul 11.00 wib langsung diterima dirumah dinas walikota di Jalan Bojong.

Kemudian, kata Budi, tim Persib dan rombongan akan dilanjutkan ke hotel untuk istrahat swkitar pukul 13.00 wib. Selanjutnya pukul 14.30 wib tim Persib sudah masuk Stadion Wiradadaha.

“Jadi kita sudah melihat hasil dari paparan dari pihak Polres Kota dalam hal ini Kabag Ops Polres Tasikmalaya Kota terkait kesiapan pengamanan dari mulai kedatangan hingga pertandingan usai dan kepulangan tim Persib,” ujarnya.

Pihak kepolisian sudah siapkan personil 249 personil ditambah dari Satpol PP Kota Tasikmalaya dan Linmas sebanyak 75 orang dan tentunya dukungan pengamanan dari TNI.

“Mudah-mudahan ini menjadi awal untuk perhitungan pengamanan kedepan ketika akan mengadakan kembali even sepakbola bergengsi seperti sekarang ini,” ujarnya.

Dengan kapasitas stadion Wiradadaha yang hanya memuat 7000 penonton kita antisipasi membludaknya penonton yang tidak kebagian tiket dengan memasang layar lebar sebanyak 4 buah disetiap penjuru stadion. Hal ini dilakukan karena penggemar yang mau menonton meski sudah dibatasi 7000 tiket namun tetap berdatangan.

“Selain Para penggemar Peesib asal Kira Tasikmalaya dan Kabuoaten Tasikmalaya, penontong yang datang dari luar daerah juga sudah ada seperti dari Cilacap, Garut dan Ciamis,” katanya. (Erwin RW)