Warga yang Sakit Dibantu Polsek Jatinangor

SUMEDANG51 views

JATINANGOR, (KAPOL).- Dalam rangka menyambut HUT ke-73 Bhayangkara, Kapolsek Jatinangor Kompol Noor Jamil, mengunjungi rumah Mak Aa (70) warga RT 01/12 Dusun Margamekar, Desa Hegarmanah, dan Aman (69), warga RT 01 RW 8 Dusun Bojongeuren Desa Cibeusi kemarin.

Dalam kunjungan tersebut, Kapolsek Jatinangor di didampingi oleh Panit 1 intel Ipda Ucu Abdurahman dan anggota Polsek Jatinangor.

Salah satu penerima santunan Aman (69) sudah lama menderita kelumpuhan di kedua kakinya sehingga tidak bisa beraktivitas normal dan sehari-hari tubuhnya hanya bisa terbaring di tempat tidur
Menurut keterangan istrinya bahwa Aman mengalami kelumpuhan sejak tahun 2000 karena kecelakaan pada waktu bekerja di proyek bangunan

Kegiatan ini adalah bentuk rasa kepedulian terhadap warga masyarakat, khususnya di wilayah hukum Mapolsek Jatinangor, disamping itu melalui kegiatan ini bisa menjaga sinergitas antara kepolisian dengan Warga masyarakat

Santunan yang diberikan berupa sembilan bahan pokok namun demikian walaupun bantuan tersebut alakadarnya tetapi melalui kegiatan ini diharapkan lebih mendekatkan antara Polri dengan masyarakat.

“Mudah-mudahan bantuan yang diberikan dapat bermanfaat bagi penerimanya” ungkap kapolsek. (Devi)***