Baznas Bantu Pengobatan Ny Cicih

KAB. TASIK33 views

PAGERAGEUNG, (KAPOL).- Raut muka Ny Cicih terlihat sumringah, ketika dirinya mendapat bantuan dari Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Tasikmalaya.

Warga Kampung Ambarayah, RT 01/04 Desa Sukadana Kecamatan Pagerageung Kabupaten Tasikmalaya itu sejak lama menderita sakit. Dan sekarang ini harus berobat jalan.

Namun kondisi keuangan keluarga By Cicih tidak memadai untuk bisa berobat jalan dan masih membutuhkan uluran tangan pihak lain agar bisa rutin berobat.

Suami Ny Cicih, Dedi tidak memiliki penghasilan tetap. Keluarga itu pun tidak memiliki kartu Indonesia Sehat (KIS) atau pin BPJS Kesehatan. Sehingga ketika berobat harus dengan biaya sendiri.

“Hatur nuhun ka Banznas anu parantos masihan bantosan mugia digentosan ku Allah ku anu kangkung ageung,” kata Ny Cicih.

Ia juga mengharapkan dengan adanya bantuan tersebut bisa menjadi jalan untuk sembuh dari penyakit yang dideritanya dan bisa beraktivitas kembali.

Petugas Baznas Kabupaten Tasikmalaya, Dwi Juli Kusmorof mengatakan pihak Baznas merasa prihatin dengan nasib yang dialami oleh Ny Cicih dan memberikan sedikit bantuan untuk dimanfaatkan berobat.

“Semoga saja bantuan dari Banznas ini bisa memberi manfaat bagi keluarga Ny Cicih dan bisa sembuh dari penyakitnya,” katanya.

Baznas sendiri memberikan bantuan sejumlah uang untuk keperluan berobat dan makan sehari-hari keluarga Ny Cicih senilai Rp 1,5 juta. (Abdul Latif)***